Membangun PC Gaming (2)

Posted: Minggu, 06 Juni 2010 by Yoga_Nugraha in
14

Setelah sebelumnya saya menulis postingan tentang Pc yang berbasis gaming. Maka di kesempatan kali ini saya masih membahas Pc yang berbasis gaming juga. Akan tetapi sekarang harga yang ditampilkan dari saya adalah untuk membangun sebuah PC Gaming yang budgetnya lebih dari 10 juta dan kurang dari 20 juta (pastinya maknyos).Harga-harga yang ditampilkan masih merupakan hasil pengamatan setelah masuk ke Pameran Intechcom ( Information Technology, Internet & Computer Promo) yang di gelar di Gedung Landmark, Bandung dari 2 sampai 6 Juni 2010.



Processor : a. Core i7 920 (2,66 Ghz) 8 Mb 1366 Box yang dibandrol dengan harga Rp. 2.728.900

b. AMD Phenom II X6 1055T (6 core) yang dibandrol denga harga Rp. 1.962.300

Motherboard :

a. Gigabyte GA-P55A-UD3P yang memliki fitur chipset Intel terbaru P55 , memilki dual

bios dan sudah mendukung pemakaian processor terbaru intel yaitu Core i7 ini

dibandrol dengan harga Rp. 2.031.400

b. Gigabyte GA-890GPA-UD3H yang memliki fitur chipset AMD 890 GX, CrossFire (Dual

VGA) dan sudah mendukung memory DDR3 dan Phenom X6 ini dibandrol dengan

harga Rp. 1.715.200

Memory : Team Dark 6 Gb kit DDR3 1600 yang dibandrol dengan harga Rp 539.400

VGA : Digital Alliance HD 5970 2 Gb DDR 5 (Ati Radeon) yang dibandrol Rp. 6.091.500

Harddisk : Seagete 1 Tb Sata II yang dibandrol dengan harga Rp. 705.000

Monitor : Monitor LCD View Sonic 20“ VA2026W yang dibandrol dengan harga Rp. 1.306.000

Optical Drive : Dvd RW Pionner 24X Sata yang dibandrol dengan harga Rp. 285.000

Speaker : Speaker Altec Lansing 5.1 yang dibandrol dengan harga Rp. 1.120.000

Casing PC : Cooler Master HAF 932 yang dibandrol dengan harga Rp 1.813.500


Dari keseluruhan harga yang ditawarkan apabila memakai perangkat Intel adalah seharga

Rp. 16.695.600 . Sedangkan untuk yang berbasis Amd adalah Rp. 15.612.800 (beda sedikit cuman kalo yang Amd bisa CrossFire /ditambahin satu lagi VGA nya maka harganya jadi 21.704.300 namun peformanya pasti lebih hebat). Dengan spesifikasi seperti itu pasti computer anda bisa memainkan game2 yang terbilang berat. Selain itu juga bisa melakukan editing grafis dan masih banyak yang lain. Ini hanya saran. Pilihan akhir ada di tangan anda…


14 komentar:

  1. Wah, gue harus mendapatkannya untuk natal tahun ini.

  1. Bro, sori mo sedikit ralat...

    Itu motherboard sama processor-nya ga sinkron yang brand Intel...

    Intel Core i7 920 itu socket-nya pake yang LGA 1136, sedangkan motherboard P55 itu socket-nya pake yang LGA 1156...

    Walaupun P55 itu support Core i7, tapi prosesornya harus yang Core i7 dengan socket 1156 :)

    Kalau prosesornya pakai Core i7 920, mending motherbaord-nya pake Gigabyte GA-X58A-UD7 / langsung ke UD9, lebih worthed~

    Trus rasanya sia-sia kalau beli VGA dengan HD5890, cukup HD5870 1 buah / HD5850 di Crossfire... Atau kalau mau pakai nVidia GTX480 (fermi) 1 buah~

    Monitor juga rasanya bottleneck kalau spek 20 juta masih pake yang 20 inch... Langsung saja ke Samsung 24 / 26 inch :)

  1. Oh iya, terus ada 1 komponen penting yang ketinggalan dari spek diatas...

    Power Supply...

    Power supply saya, alangkah baiknya kalau pakai yang best quality seperti merk Corsair / Enermax

    Untuk Corsair, saran saya gunakan Corsair HX850W keatas :D

  1. Yoga says:

    @ qwertykibot : Makasih atas sarannya...untuk power supply kalo ga salah dah nyatu sama casingnya

  1. @ qwertykibot : Kalo yang Vga sih ngeliat harga yang ada di pameran aja...dan paling mahal harganya ya HD 5890

  1. Vannia says:

    Anjis dual bios.
    Kompi gue serasa nenek-nenek ompong. Hahaha
    Kapan ya gue punya?

  1. @Adrio : ayo berusaha untuk mendapatkannya...haha

  1. Anonim says:

    wah penjelasan dari qwertykibot lengkap banget

  1. ucul says:

    mahal buanget...kapan bisa beli tuh?

  1. @ucul :ga mahal sih kalo buat yang punya banyak uang...haha

  1. brapaan ga?
    klo masih dibawah 10 juta kyknyaa bisa masuk wishlist ni

  1. @Widi : sekitar 16 jutaan..gmn?tertarik?

  1. Untuk Power Suppy, jangan sekali2 pake yang bawaan casing... Spesifikasi tinggi tentu perlu power tinggi juga...

    Ini yang paling banyak tidak diketahui oleh masyarakat ttg komponen Poswer Supply :)

    Untuk lengkapnya, saya pernah bikin artikel ttg Power Supply sekitar setahun yang lalu, tapi seengaknya masih bisa digunakan panduannya ampe skrg :

    http://flowthetime.net63.net/?p=351

    Umm... Mungkin bro penulis masih kurang ngerti tentang kata "bottleneck" yah?

    Bottleneck itu bisa dibilang ketidakseimbangan spesifikasi komputer.

    kalau boleh saya analogikan... HD5890 itu seperti barbel 50 kilo, dan Prosesor Intel Core i7 920 itu seperti orang yang baru bisa mengangkat barbel sebanyak 25 kilo...

    Bisa dibilang HD5890 itu harus dipadukan dengan prosesor yang lebih tinggi lagi~

Silahkan menuliskan komentar dan saran anda pada opsi Google/Blogger untuk anda yang memiliki akun Google/Blogger.

Silahkan pilih account yang sesuai dengan blog/website anda (LiveJournal, WordPress, TypePad, AIM).

Pada opsi OpenID silahkan masukkan URL blog/website anda pada kotak yang tersedia.

Atau anda bisa memilih opsi Nama/URL, lalu tulis nama anda dan URL blog/website anda pada kotak yang tersedia.

Jika anda tidak punya blog/website, kolom URL boleh dikosongi.